LEMBAGA LAYANAN PENDIDIKAN TINGGI WILAYAH 4

Penelitian Produktivitas Perguruan Tinggi Tahun 2016

Kepada Yth.

Pimpinan Perguruan Tinggi (daftar terlampir)

 

Dalam rangka mengukur produktivitas perguruan tinggi, Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi menyelenggarakan penelitian produktivitas perguruan tinggi dengan melibatkan 441 perguruan tinggi negeri maupun swasta terpilih di seluruh Indonesia (daftar terlampir). Penelitian produktivitas perguruan tinggi dilakukan dengan tujuan mencari model pengukuran produktivitas perguruan tinggi yang paling sesuai dengan konteks perguruan tinggi Indonesia. Data produktivitas perguruan tinggi yang diperlukan adalah data terhitung mulai tahun 2006 sampai dengan 2015. Hasil penelitian ini akan digunakan sebagai masukan bagi perbaikan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi, penyusunan kebijakan dan perencanaan penyelenggaraan perguruan tinggi bagi Kemenristekdikti, serta masukan bagi institusi perguruan tinggi dan pemangku kepentingan dalam perbaikan dan penyempurnaan penyelenggaraan pendidikan tinggi di perguruan tinggi masing-masing.

Sehubungan dengan hal itu, kami mohon kesediaan dan bantuan Bapak/Ibu untuk:

  1. Mengisi instrumen Penelitian Produktivitas Perguruan Tinggi dengan dataperguruan tinggi Bapak/Ibu masing-masing mulai sejak tahun 2006 sampai dengan 2015 pada http://produktivitas.ristekdikti.go.id.
  2. Pengisian instrumen diharapkan dapat dilakukan oleh Operator PD Dikti diperguruan tinggi Bapak/Ibu masing-masing, sesuai dengan panduan pengisian Panduan lengkap dapat diunduh dari http://produktivitas.ristekdikti.go.id.
  3. Usename dan password untuk setiap Operator PD Dikti sebagaimana terl
  4. Pengisian instrumen dilakukan selama bulan April 2016, mulai tanggal 11 April sampai dengan tanggal 11 Mei 2016.
  5. Jika diperlukan perbaikan/pemutakhiran data Perguruan Tinggi Bapak/Ibu yang adadi Pangkalan Data Pendidikan Tinggi, maka perbaikan hanya dapat dilakukan langsung di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi dan tidak dapat dilakukan melalui Penelitian ini.
  6. Data yang tidak ada di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi, hanya dapat diisikan melalui instrumen Penelitian Produktivitas Perguruan Tinggi.

Surat pengantar ini juga diunggah di bagian Pengumuman situs resmi Kemenristekditi http://www.ristekdikti.go.id dan http://produktivitas.ristekdikti.go.id.

Download:

  1. Surat_Edaran_Penelitian_Produktvitas_PT
  2. Daftar PTS yang Terlibat dalam Penelitian produktivitas PT – Wilayah KOPERTIS4
  3. Slide_Sosialisasi
  4. Panduan_Pengguna

 

Untuk mengetahui username & password dapat menghubungi kontak person di bawah ini:

  1. Adis – 0817-0072-505
  2. Donny – 0857-9429-9979
  3. Nana – 0852-2106-6111

Jika Anda membutuhkan informasi lebih lanjut tentang aplikasi ini dan pengumpulan data penelitian Produktivitas Perguruan Tinggi, silakan menghubungi ernawidyastuti@gmail.com atau fherdiyanto@ristekdikti.go.id.

Atas bantuan dan kerjasamanya, kami sampaikan terima kasih.
Hormat kami.

Share:

More Posts