LEMBAGA LAYANAN PENDIDIKAN TINGGI WILAYAH IV

LLDIKTI Wilayah IV Luncurkan Katalisator Program Episode 1

Featured Images2 01 (1) 11zon

Bandung- Senin, 14 Maret 2022, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV menggelar apel pagi yang dirangkaikan dengan acara Launching Katalisator Program LLDIKTI Wilayah IV Episode I dengan Tema “Akselerasi Gerakan MBKM di Perguruan Tinggi Wilayah IV”.

Apel pagi diawali pengarahan Kepala Bagian Umum LLDIKTI Wilayah IV, Agus Supriatna, S.Sos., M.Si, beliau menyampaikan beberapa hal diantaranya:

  1. Pelaporan LHKSN seluruh PNS LLDIKTI Wilayah IV telah 100%, hal ini sangat penting dan menjadi bagian dari penilaian kinerja oleh Sekterariat Jenderal dan Inspektorat Jenderal Kemendibudristek.
  2. Dosen PNS DPK untuk dapat segera melakukan pengisian SKP yang merupakan rencana dan target kinerja yang harus dilaksanakan oleh PNS.
  3. ASN/PNS yang akan berpergian keluar negeri, harus mendapat ijin tertulis dari pejabat pembina kepegawaian instansi dalam hal ini Kepala LLDIKTI Wilayah IV , berdasarkan surat KemepanRB No.3 Tahun 2022.
  4. Bagi Dosen PNS DPK yang akan mengikuti seleksi pemilihan jabatan struktural, wajib mengajukan surat permohonan ijin untuk mengikuti pemilihan dan apabila terpilih wajib mengajukan ijin menduduki jabatan struktural kepada Kepala LLDIKTI Wilayah IV.

Selanjutnya Kepala LLDIKTI Wilayah IV, Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T sebagai pembina apel pagi memberikan amanat sekaligus meluncurkan Katalisator Program LLDIKTI Wilayah IV Episode I dengan tema Akselerasi Gerakan MBKM di Perguruan Tinggi Wilayah IV. Beliau menyampaikan bahwa seluruh perguruan tinggi di LLDIKTI wilayah IV untuk dapat membangun MBKM menjadi sebuah gerakan, dimana ketika menjadi sebuah gerakan owner yang terbaik adalah masing-masing perguruan tinggi sedangkan LLDIKTI Wilayah IV memiliki fungsi sebagai Katalisator dan Fasilitator dalam percepatan MBKM.

Samsuri menambahkan bahwa ini merupakan bagian dari komitmen LLDIKTI Wilayah IV agar seluruh perguruan tinggi selalu menjadi yang terdepan di setiap program kegiatan dalam konteks menghasilkan lulusan yang berkualitas dan terdepan dalam menjamin mutu perguruan tinggi yang ditandai dengan penguatan mutu internal dan eksternal.

Kebijakan MBKM menjadi pemicu bagi LLDIKTI Wilayah IV untuk melakukan perubahan agar mendorong lulusan yang berkualitas, hal ini yang melatarbelakangi program Katalisator LLDIKTI Wilayah IV edisi I mengambil tema “Akselerasi Gerakan MBKM bagi Perguruan Tinggi di LLDIKTI Wilayah IV, tambah Samsuri.

Adapun beberapa rancangan program kerja LLDIKTI Wilayah IV diantaranya yaitu Kurikulum MBKM, MSIB, Kampus Mengajar & Duta MBKM, Program Kompetisi Kampus Merdeka serta Matching Fund.

Samsuri juga mengajak seluruh pimpinan perguruan tinggi untuk berkolaborasi dalam pelaksanaan kegiatan MBKM dan menghimbau agar pelaksanaan program MBKM dilaporkan melalui laman direktori.lldikti4.or.id.

Apel dan Launching Katalisator Program LLDIKTI Wilayah IV ini dilaksanakan secara daring melaui zoom meeting yang diikuti 1000 peserta dan Live pada kanal Youtube LLDIKTI Wilayah IV.

Share:

More Posts