LEMBAGA LAYANAN PENDIDIKAN TINGGI WILAYAH 4

LLDIKTI Wilayah IV Gelar FGD sebagai upaya Optimalisasi Publikasi 2023

BANDUNG – Jumat, 3 Maret 2023 LLDIKTI Wilayah IV telah dilaksanakan Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Tema dan Pemilihan Profil Perguruan Tinggi sebagai bahan publikasi informasi tahun 2023 bertempat di Aula LLDIKTI Wilayah IV. Kegiatan FGD ini dilakukan dalam rangka pelaksanaan publikasi informasi melalui media informasi yang dimiliki oleh LLDIKTI Wilayah IV. Dalam FGD ini, peserta membahas berbagai topik terkait penyusunan tema dan pemilihan profil perguruan tinggi yang akan menjadi bahan publikasi informasi di tahun 2023. dalam era informasi yang semakin berkembang, LLDIKTI Wilayah IV memiliki peran yang sangat penting dalam memberikan informasi yang akurat dan terpercaya kepada masyarakat mengenai perguruan tinggi di wilayahnya. Oleh karena itu, kegiatan seperti FGD ini sangat penting dilaksanakan guna memastikan informasi yang disajikan dapat memberikan manfaat dan nilai tambah bagi masyarakat.

Acara ini dimulai dengan sambutan dan arahan dari Kepala LLDIKTI Wilayah IV Dr.M.Samsuri, S.Pd., M.T., IPU. yang menyampaikan bahwa saat ini untuk mendorong fasilitasi peningkatan mutu pendidikan tinggi serta implementasi kebijakan publik seperti program Kampus Merdeka sebagaimana tugas fungsi LLDIKTI maka penggunaan media informasi seperti website dan buletin perlu ditingkatkan dalam upaya diseminasi informasi kepada para pemangku kepentingan.

Acara ini dihadiri oleh Tim Redaktur Buletin LLDIKTI Wilayah IV dan Forum Wartawan Pendidikan Jawa Barat. Implementasi kampus merdeka itu menjadi salah satu tujuan yang harus dicapai terutama pada Perguruan Tinggi di Jawa Barat dan Banten. Publikasi pada media informasi internal maupun media massa mengarah pada praktik baik implementasi kampus merdeka di perguruan tinggi. Hal ini menjadi penting sejalan dengan arahan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi yang menjadikan program kampus merdeka agar dapat terus digelorakan.

Untuk mendukung kebijakan dan langkah strategis tersebut, LLDIKTI Wilayah IV juga membentuk Tim Buletin di web LLDIKTI IV. Melalui kegiatan ini diharapakan dapat membantu para mahasiswa, masyarakat dan media agar dapat mengetahui tentang Informasi pendidikan tinggi terutama dalam cakupan LLDIKTI wilayah IV Jawa Barat dan Banten.

Share:

More Posts