LEMBAGA LAYANAN PENDIDIKAN TINGGI WILAYAH 4

Workshop Akselerasi dan Pemantapan Kurikulum Prodi Teknik Di Lingkungan LLDIKTI Wilayah IV

Bandung – 31 Maret 2022 dalam rangka akselerasi dan pemantapan kurikulum Kampus Merdeka untuk Program Studi Teknik, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV Jawa Barat dan Banten bekerjasama dengan Universitas Majalengka menyelenggarakan Workshop Akselerasi dan Pemantapan Kurikulum Prodi Teknik.

Kegiatan dilakukan secara hybrid (luring dan daring) di Auditorium Universitas Majalengka dihadiri langsung oleh Kepala LLDIKTI Wilayah IV, Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T., Rektor Universitas Majalengka, Prof. Dr. Ir. H. Sutarman, M.Sc., , IPU Ketua Eksekutif LAM Teknik, Prof. Dr. Ing. Ir. Misri Gozan, M.Tech., dan perguruan tinggi lainnya yang hadir secara daring melalui zoom meeting maupun menyaksikan secara langsung melalui kanal Youtube LLDIKTI Wilayah IV.

M. Samsuri, dalam sambutannya menyampaikan bahwa program penyusunan kurikulum dilakukan untuk beradaptasi dengan program-program MBKM, program teknik ini menjadi pioner karena LLDIKTI Wilayah IV juga akan melakukan untuk program lain yang juga dinamakan dengan program Katalisator. Salah satu katalisator terkait akselerasi MBKM adalah penguatan kurikulum di semua Perguruan Tinggi di LLDIKTI Wilayah IV termasuk prodi teknik, prodi ekonomi, prodi manajemen, dll termasuk prodi yang terkait dengan Science dan Matemetika. Pembelajaran berbasis STEAM didahulukan karena merupakan prioritas pemerintah yang sudah mulai kurang jumlah peminat padahal dibutuhkan di dunia pekerjaan.

LLDIKTI Wilayah IV merupakan rumah kedua bagi semua Perguruan Tinggi dan jika ada sesuatu hal apapun yang terjadi di Perguruan Tinggi segera komunikasikan dengan LLDIKTI Wilayah IV agar dapat diselesaikan dengan cair dan tuntas. Dan juga jangan percaya terhadap calo pendidikan yang menawarkan jasa untuk pengurusan prodi, akuisisi, dsb.

Share:

More Posts