LEMBAGA LAYANAN PENDIDIKAN TINGGI WILAYAH IV

LLDIKTI Wilayah IV Lahirkan 73 Lektor Kepala dan 5 Guru Besar

Template Thumbnail Youtube (38)

Pada Selasa, 21 November 2023, LLDIKTI Wilayah IV kembali melaksanakan kegiatan penyerahan SK Jabatan Akademik Dosen Lektor Kepala dan Guru Besar di Lingkungan LLDIKTI Wilayah IV. Pelaksanaan kegiatan penyerahan SK tersebut bertempat di Gedung Aula LLDIKTI Wilayah IV, Kota Bandung.

Dalam penyerahan SK Jabatan Akademik Dosen Lektor Kepala dan Guru Besar tersebut ada sebanyak 33 penyelenggara perguruan tinggi yang hadir mengikuti kegiatan, yaitu Universitas Jenderal Achmad Yani, Universitas Telkom, Universitas Katolik Parahyangan, Universitas Advent Indonesia, Universitas ‘Aisyiyah Bandung, Universitas Djuanda, Universitas Garut, Universitas Kristen Maranatha, Universitas Pakuan, Universitas Pasundan, Universitas Pembangunan Jaya Tangerang, Universitas Suryakencana, Universitas Swadaya Gunung Djati, Universitas Ibn Khaldun, Universitas Islam 45, Universitas Islam Bandung, Universitas Langlang Buana, Universitas Muhammadiyah Sukabumi, Universitas Wiralodra, Universitas Buddhi Dharma, Universitas Faletehan, Universitas Islam Syekh Yusuf, Universitas Nusa Bangsa, Universitas Swiss German, Universitas Widyatama, Universitas Bisnis dan Informatika Kesatuan, Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Siliwangi, STKIP Nadhalatul Ulama Indramayu, STKIP Pasundan, STIK Salsabila Serang, STIA Banten, STIE Ekuitas, STKIP Setiabudhi.

Adapun SK yang diserahkan oleh LLDIKTI Wilayah IV meliputi SK Jabatan Akademik Dosen Akademik 73 Lektor Kepala dan 5 Guru Besar. SK yang diserahkan sebagai berikut: 

5 Guru Besar: 

  1. Prof. Dr. Agus Subagyo, S.I.P., M.Si. 
  2. Pfof. Dr. Maman Abdurohman, M.T., S.T. 
  3. Prof. Dr. Indrarini Dyah Irawati, S.T., M.T. 
  4. Prof. Dr. Ir. Veronica Sri Moertini, M.T.
  5. Prof. Ratna Frida Susanti, Ph.D. 

Dalam kegiatan tersebut, kepala LLDIKTI Wilayah IV, Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T. IPU., hadir secara langsung menyampaikan sambutan. Beliau menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada dosen penerima SK Jabatan Akademik Dosen Lektor Kepala dan Guru Besar. 

Share:

More Posts